id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > 5 Inspirasi Rumah Mewah Minimalis yang Kekinian

5 Inspirasi Rumah Mewah Minimalis yang Kekinian

BY
fb icon
wa icon
email icon

Ada banyak konsep atau tema rumah yang bisa diterapkan pada hunian Anda. Salah satunya ialah rumah mewah minimalis. Konsep rumah mewah minimalis biasanya dipilih untuk hunian yang ukurannya luas. Pemilik rumah memilih konsep rumah mewah minimalis karena tampilannya dianggap memberi kesan yang wah dan tak lekang oleh waktu. 

Rumah mewah minimalis memiliki karakteristik tata ruang yang terbuka, jendela kaca yang besar-besar, dan garis batas yang tegas. Pada rumah mewah minimalis biasanya tidak banyak dekorasi yang dihadirkan. Ciri lain dari rumah mewah minimalis yang modern, yaitu atap yang rendah cenderung datar, tampilan fasad yang unik, dan area dalam yang terhubung dengan halaman luar. Di setiap dinding rumah mewah minimalis biasanya polos nyaris tanpa hiasan sehingga memberi kesan luas, rapi, dan minimalis. 

Gaya rumah mewah minimalis kini kembali digemari oleh sebagian pemilik rumah. Tampilan interior serta eksterior dari rumah mewah minimalis dianggap mampu memberikan kenyamanan tersendiri bagi pemilik rumah. Berikut 5 inspirasi rumah mewah minimalis yang bisa Anda curi idenya!

1. Mewah dan Minimalis B House Karya CO Associates

rumah mewah minimalis rumah mewah modern rumah mewah sederhana

Foto: B House ©CO Associates

rumah mewah minimalis rumah mewah modern rumah mewah sederhana

Foto: B House ©CO Associates

Artikel Lainnya: Membuat Tampilan Jadi Cantik, Inilah Beragam Inspirasi dari Solid Surface

Rumah mewah minimalis ini dibangun di lahan seluas 300 meter persegi. Lokasi dari rumah mewah minimalis ini terletak di Cipondoh, Tangerang. Rumah mewah minimalis ini terdiri dari tiga lantai. Lokasi rumah yang berada di hook, membuatnya memiliki dua fasad yang dapat terlihat oleh pelintas jalan atau tamu yang bertandang. 

Terdapat banyak bukaan pada rumah mewah minimalis yang satu ini. bukaan tersebut membuat rumah mewah ini berlimpah udara dan cahaya matahari, terutama pada lantai dua dan lantai tiga. Untuk memberi kesan moden dan minimalis, arsitek menggunakan furnitur kekinian berwarna abu-abu di rumah mewah minimalis ini. Tidak banyaknya dekorasi yang dihadirkan membuat rumah mewah minimalis ini terasa lapang.

2. Rumah Mewah Minimalis P House Karya Zigzag Architect Studio

rumah mewah minimalis rumah mewah modern rumah mewah sederhana

Foto: P House ©Zig Zag Architecture Studio

Rumah mewah  minimalis yang satu ini didominasi oleh warna-warna netral. Mulai dari krem, cokelat, putih, dan abu-abu menghiasi semua sudut rumah mewah minimalis karya dari Zigzag Architect Studio. Dekorasi yang dihadirkan pada rumah mewah minimalis ini juga senada dengan keseluruhan ruang. Ambience hangat dapat lansgung dirasakan ketika memasuki rumah mewah minimalis ini.

3. Rumah Mewah Minimalis Karya I.D Core

rumah mewah minimalis rumah mewah modern rumah mewah sederhana

Foto: Kelapa Gading Residence ©I.D. Core 

Artikel Lainnya: Inspirasi Decking Kayu untuk Mempercantik Rumah Anda 

Nuansa abu-abu menghiasi rumah modern minimalis yang satu ini. Dari mulai dinding, furnitur, hingga tirai jendela. Sementara pada rumah modern minimalis ini, dekorasinya hanya berupa frame atau pigura yang diletakkan di ambalan atau TV panel. 

4. Rumah Mewah Minimalis Asia 15Residence Karya Hierarchie Studio

rumah mewah minimalis rumah mewah modern rumah mewah sederhana

Foto: Asia 15 Residence ©Hierarchie Studio

Warm atmosphere merupakan nuansa yang ingin dibangun oleh arsitek pada rumah mewah minimalis yang satu ini. Tidak heran bila warna-warna warm tone menghiasi seluruh ruang di rumah mewah minimalis ini. Walaupun tidak banyak warna yang diaplikasikan, namun arsitek berhasil mewujudkan rumah mewah minimalis yang nyaman untuk dihuni. 

5. Rumah Mewah Minimalis YN House Karya HYJA

rumah mewah minimalis rumah mewah modern rumah mewah sederhana

Foto: YN House ©HYJA

Dibangun di lahan seluas 800 meter persegi, rumah mewah minimalis ini juga memiliki konsep tropis di dalamnya. Diberi nama YN House, rumah mewah minimalis karya HYJA ini tersusun dari beberapa blok dinding yang masif untuk memaksimalkan fungsi kebutuhan ruangan. Penggunaan material lembaran pelat besi yang berlubang memberikan efek padat namun transparan, penyaring sinar matahari, dan penyeimbang antara balok masif dengan wujud yang lebih ringan di rumah mewah minimalis ini.

Itulah inspirasi rumah mewah minimalis untuk Anda. Untuk hasil yang maksimal, Anda dapat menemukan ribuan inspirasi desain lainnya dan desain interior terpercaya di Bluprin. Selamat bereksplorasi untuk mendekor rumah Anda!

Artikel Lainnya: Desain Rumah Mengikuti Karakter

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon