id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > 6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

BY
fb icon
wa icon
email icon
©Shutterstock

Ide-ide kreatif bisa muncul dari mana saja. Termasuk lewat desain interior tempat Anda bekerja. Entah itu bekerja di kantor maupun bekerja di rumah, penataan yang tepat bisa membantu Anda mengasah kreativitas dan pastinya membuat pekerjaan terasa lebih menyenangkan. 

Pastikan sirkulasi ruangan selalu lancar, lalu letakkan beberapa pernik untuk memicu ide cemerlang Anda ketika bekerja. Lebih lengkapnya, berikut beberapa tips dan trik untuk mendorong kreativitas lewat desain ruang kerja. Yuk kita simak!

Open space

6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

©Shutterstock

Layout ruangan open space atau terbuka dapat memicu pemikiran yang lebih lega. Dengan begitu ide-ide akan mengalir dan menghasilkan sesuatu yang lebih kreatif. Ruangan terbuka juga akan memberikan sirkulasi udara serta cahaya yang lancar. Dengan begitu suasana ruangan akan lebih nyaman untuk bekerja. Kuncinya, Anda harus memilah furnitur apa saja yang diperlukan supaya ruangan tidak terasa sesak. Sekat antarruang juga dibuat seminimal mungkin. Bila perlu, cukup gunakan partisi ringan untuk memisahkan fungsi ruang.

Artikel lainnya: 6 Tips Desain Ruang Kerja Agar Lebih Fokus

Tinggi plafon

6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

©Shutterstock

Rasa ruang yang lega memang menjadi salah satu kunci mengalirnya ide-ide kreatif. Salah satunya lewat ketinggian plafon pada ruangan. Sama seperti sekat pada ruang, plafon yang tinggi juga memberikan kesan lega pada ruang sehingga membuat nyaman penghuninya. Namun bila ruangan kerja Anda tidak memiliki desain plafon yang cukup tinggi, lakukan trik desain untuk memberikan kesan plafon yang tinggi. Misalnya dengan memasang wallpaper bermotif garis vertikal atau mengecat plafon dengan warna yang cerah.

Ruangan yang sehat

6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

©Shutterstock

Buatlah suasana ruang kerja senyaman dan sesehat mungkin. Cara yang paling mudah adalah dengan membawa suasana alam lewat tanaman dalam pot. Tanaman hijau memberikan kesegaran pada otak sekaligus menjadi objek untuk mata beristirahat sejenak ketika lelah bekerja. Jangan lupa, sesekali buka jendela dan gorden di ruangan kerja Anda untuk membiarkan sinar matahari dan udara segar masuk menggantikan udara di dalam ruang.

Artikel lainnya: Banyak Diminati, Inilah 7 Hal yang Wajib Ada di Studio Streamer

Dekorasi sumber inspirasi

6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

©Shutterstock

Ide kreatif memang tidak muncul begitu saja. Di beberapa kesempatan, ide kreatif perlu dipicu agar muncul misalnya dengan membaca buku atau sekadar melihat gambar-gambar. Karena itu, jangan lupa mendekorasi ruangan kerja Anda dengan dekorasi-dekorasi yang sekiranya bisa menjadi inspirasi. Lukisan favorit atau sekadar gambar abstrak dengan warna-warni yang menarik, bisa menjadi pemicu munculnya inspirasi untuk hasilkan kreativitas. Buat pecinta buku, meletakkan buku favorit juga tidak ada salahnya karena bisa jadi sumber inspirasi sekaligus dekorasi ruang kerja Anda.

Penyimpanan yang rapi

6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

©Shutterstock

Penyimpanan juga termasuk unsur yang tidak boleh terlewatkan ketika menciptakan ruangan kerja yang kreatif. Sering kali, pemilik ruangan merasa kehabisan ide dan membiarkan ruangan kerjanya berantakan. Padahal ruangan yang rapi memiliki efek psikologis tersendiri akan kelancaran berpikir dan kreativitas. Siapkan ruang penyimpanan yang cukup untuk menampung barang-barang di ruang kerja Anda. Siapkan juga laci atau keranjang untuk menaruh barang-barang kecil misalnya alat tulis yang biasa Anda pakai untuk kerja. Benda-benda kecil yang tersimpan rapi juga dipercaya bisa membangkitkan semangat bekerja sehingga lahir ide-ide yang kreatif.

Warna

6 Trik Dorong Kreativitas Lewat Desain Interior

©Shutterstock

Trik terakhir adalah membangkitkan kreativitas lewat warna. Umumnya biru menjadi andalan untuk menghadirkan ruangan yang nyaman untuk bekerja. Kesan yang segar dan menenangkan dari warna ini akan merangsang ide-ide kreatif untuk muncul. Tapi warna-warni yang cerah juga boleh Anda coba. Anda bisa menghiasi dinding putih dengan sentuhan kuning, pink, hingga oranye untuk suasana yang semarak sehingga otak akan terpicu untuk berpikir hal-hal baru yang menarik.

Artikel lainnya: Mengenal 7 Jenis Meja untuk di Rumah

Demikianlah tips dan trik mendorong kreativitas lewat desain interior ruang kerja. Temukan beragam tips seputar desain interior lainnya di Archifynow. Anda juga bisa menemukan desainer interior pilihan yang siap membantu Anda di Archify mewujudkan desain ruangan agar tampil cantik sesuai yang Anda impikan.

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon