id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

BY
fb icon
wa icon
email icon

Dekorasi rumah mencerminkan pribadi pemiliknya. Pemilik rumah dapat menyematkan identitas diri atau merefleksikan kepribadian melalui dekorasi-dekorasi yang mereka lakukan untuk rumahnya. Mulai dari pemilihan warna cat dinding, bentuk sofa, atau sekadar panjangan di tembok kamar. Setiap orang pastinya memiliki selera sendiri dalam memilih dekorasi.

Ternyata, selera setiap penghuni bisa dibedakan berdasarkan zodiak yang dimilikinya. Zodiak tersebut dapat memengaruhi karakter seseorang dalam menentukan pilihan dekorasi untuk huniannya. Perbedaan karakter akhirnya juga akan menentukan apa yang disukai dan apa yang tidak disukai, apa yang bisa membuat seseorang nyaman dan apa yang bisa mengganggunya

Kalau Anda saat ini merasa kurang nyaman berada di rumah, mungkin penataan interior belum sesuai dengan zodiac. Agar tak bingung, berikut berbagai dekorasi ruangan di rumah berdasarkan ilmu astologi tersebut.

Aquarius (21 Januari - 18 Februari) : Mid-Century

Sebagai zodiak yang adaptif, Aquarius sangat tertarik pada estetika yang multistruktur. Bisa dibilang, Aquarius tidak mengikuti ‘pakem’ yang sudah turun menurun. Untuk memancarkan karakter tersebut, lupakan peraturan yang serba simetris dan campurkan warna dan motif sesuka Anda!

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©blog.froy

Ruangan yang sesuai untuknya memiliki konsep yang unik, baru, dan terlihat berantakan tapi indah. Misalnya ruangan bertema chic-rustic, industrial, atau mid-century. Si Aquarius menyukai warna cerah dengan kombiansi abu-abu, krem, dan putih. Mereka lebih memilih kain dengan warna monokrom tapi memiliki tekstur yang unik. Perabot favoritnya adalah perabot multi-fungsi. Detail ruangan sebaiknya dipilih yang mengandung unsur metal dan tekstur glossy, dilengkapi aksen pencahayaan.

Pisces (20 Februari - 20 Maret) : Imajinatif

Sebagai pribadi yang tenang dan sabar, interior yang nyaman dan memberi kesan sejuk akan sangat cocok untuk meningkatkan mood dan semangat para Pisces. Mulailah dengan cat berwarna netral untuk penyeimbang nuansa ruangan Anda, dan tambahkan sedikit dekorasi manis seperti elemen kristal dan bulu binatang sintetis.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©a.dilcdn

Meski Pisces menyukai hal-hal yang simpel dan elegan, gaya interior yang dibutuhkan adalah yang kreatif dan mengandung teka-teki, misalnya dengan permainan kaca. Kenyamanan ruang bagi Pisces adalah hamparan karpet yang lembut, variasi korden, dan bantal-bantal yang unik.

Aries (21 Maret - 19 April) : Serba Praktis

Sifat Aries yang teguh pendirian, to the point, dan anti-ribet membuatnya menyukai segala hal yang praktis. Dekorasi membuat statement menjadi ciri khas interior yang cocok untuk Aries, begitu juga dengan penggunaan warna yang tidak biasa namun masih terkesan homey.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©hgtvhome.sndimg

Baginya rumah bukan tempat untuk bersantai, melainkan untuk mengisi kembali energi. Aries menyukai aksen garis-garis dengan warna cerah. Warna favoritnya adalah hitam, putih, dan merah. Sebaiknya, pilih furniture yang unik dan memiliki roda, sehingga mudah dipindahkan. Aksesoris rumah yang unik juga akan membuat si Aries lebih merasa nyaman.

Taurus (20 April - 20 Mei) : Sentuhan Alam

Taurus yang penyabar dan menyukai kenyamanan akan merasa tentram di tengah hunian yang asri dan terawat dengan baik. Interior untuk Taurus seharusnya penuh nuansa alam dan bertekstur. Baginya, rumah adalah sarang yang bisa membuatnya lebih tenang. Taurus, sebagai zodiak yang paling sensitif, sangat memperhatikan kualitas dan tekstur perabot rumah. Karenanya, sofa dan kursi yang cocok adalah yang dilapisi bantalan lembut, dilengkapi furnitur kayu yang masif.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©omborokko

Warna yang disukai oleh Taurus adalah warna-warna pastel, tetapi jangan sampai terlalu banyak warna. Warna-warna yang hangat akan disukai, dengan tambahan pencahayaan yang lembut, misalnya tambahan lilin. Kamar tidur, sebagai ruangan yang paling romantis untuk Taurus, harus dirancang semaksimal mungkin dengan ranjang yang paling nyaman, tanaman pot, dan rak buku.

Artikel lainnya:Rumus Cepat Terapkan Fengshui pada Hunian

Gemini (21 May - 20 Juni) : Aktif dan Sarat Unsur Seni

Wataknya yang cepat bosan dan selalu aktif menjadi pertimbangan Gemini dalam menghias huniannya. Seorang Gemini juga mencintai seni, buku, dan mengoleksi berbagai hal yang menjadi hobinya. Sebuah ruangan dengan beberapa ornamen unik tentu akan disukai Gemini. Sebuah rak yang memanjang koleksi buku dan benda lainnya juga sangat penting dalam menghias ruangan Gemini.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©bricoartdeco

Gemini yang aktif membutuhkan interior ruangan yang luas dan mudah diubah-ubah. Pemilik zodiac ini sangat artistik dan menyukai trend retro. Warna ruangan harus dipilih yang terang, tetapi tidak pucat, misalnya kuning, terakota, pale coffee untuk dinding. Untuk aksesoris ruangan, pilih warna turquoise, ungu, dan hijau.

Cancer (21 Juni - 22 Juli) : Homey dan Antik

Dalam hal menciptakan hunian idaman, Cancer sangat peduli dengan kenyamanan unsur homey yang dominan. Untuk menciptakan nuansa tersebut, masukkan material kayu dan dekorasi a la pinggir pantai. Ruangan ramah keluarga yang akrab dan intim pun tercipta.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©pinimg

Area yang paling penting adalah dapur dan ruang makan dengan meja bundar besar dan kitchen set dari kayu solid. Sementara untuk ruang keluarga dan ruang tamu, sofa yang empuk di atas karpet, ditambah dekorasi dinding penuh foto dan barang antik akan sangat memanjakan si Cancer. Warna favoritnya adalah warna-warna cokelat.

Leo (23 Juli - 22 Agustus) : Hangat dan Banyak Bukaan

Berselera tinggi dan kreatif adalah ciri khas interior Leo. Zodiak ini juga berani memadukan beberapa warna sekaligus, mewakili sifatnya yang ekstrovert dan seru. Interior yang unik dan kreatif adalah favoritnya. Karena berada di bawah elemen matahari, Leo adalah penyuka kesan hangat. Sehingga, warna yang disukai untuk ruangan adalah emas dan beige, dengan kombinasi putih dan terakota. Tidak hanya itu, pencahayaan harus maksimal dengan banyak sinar matahari yang masuk ke ruangan.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©cocolapinedesign

Artikel lainnya: RUU Arsitek telah disahkan! Apa manfaatnyabagi masyarakat?

Virgo (22 Agustus - 23 September) : Minimalis dan Alami

Virgo menyukai susunan interior yang rapi, berstruktur, dan disiplin. Maka itu, interior minimalis adalah gambaran sempurna kepribadian Virgo. Berikan cat netral dengan beberapa dekorasi sederhana sesuai dengan hobi Anda, kamar minimalis ini akan sangat mudah didekor ulang dan dibersihkan.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©mommyessence

Motif yang disukai adalah polos, garis-garis lurus, dan pola geometris. Sedangkan warna yang cocok adalah abu-abu, biru gelap, biru cerah, dan hijau. Tetapi, tidak menutup kemungkinan penggunaan warna beige, krem, dan warna kopi. Material yang disukai adalah yang memberikan kesan alam, seperti batu alam dan kayu-kayuan. Aksesoris untuk ruangan yang dipilih adalah produk kerajinan tangan, foto, dan souvenir dari tempat wisata.

Libra (24 September - 23 Oktober) : Luas dan Rapi

Bagi seorang Libra, estetika sangat penting. Si Libra adalah penyuka ruangan luas dan rapi. Karena memiliki karakter seimbang, Libra senang menggabungkan warna hangat dan dingin sekaligus dalam satu ruangan. Ungu, biru gelap, biru terang adalah warna aksen yang asik menurut Libra. Untuk Libra, furnitur harus proporsional, simetris, dan bersisi tumpul. Pencahayaan jangan sampai terlalu terang, harus ada sisi yang agak redup, untuk menciptakan suasana romantis. Hiasan bunga adalah penunjang yang tepat untuk si romantis ini.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©karenshomecookin

Scorpio (24 Oktober - 22 November) : Tenang dan Sunyi

Scorpio lebih menyukai rumah yang praktis dengan dekorasi seperlunya. Namun, bukan berarti Scorpio memiliki selera yang membosankan, jika Anda seorang Scorpio Anda mungkin cenderung memilih dekorasi yang memiliki ikatan emosional yang kuat dengan diri Anda. Untuk memancarkan karakter Anda yang hangat dan bersahabat, berikan hunian Anda pencahayaan yang menyinari seluruh sudut ruangan.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©decoholic

Sangat penting untuk menciptakan ruangan pribadi, sebagai tempatnya menyepi dari dunia luar. Perabot dengan finishing yang eksotis, ditambah ornamen bulu dan besi akan sangat menarik bagi Scorpio.

Sagitarius (23 November - 21 Desember) : Up to Date

Dekorasi menarik dengan aksen hippie dan furnitur vintage akan menjadi gambaran sempurna akan watak Sagitarius yang santai dan pemberani. Sagitarius merupakan pribadi penyuka segala hal yang chic, unik, dan up to date. Karena Sagitarius adalah pecinta kebebasan dan ‘tidak bisa diam’, interiornya harus mudah dipindah dan diubah-ubah. Mereka senang mengganti-ganti furnishing dan tatanan rumah, terutama untuk teras dan balkon.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©cdn.homedecoo

Warna untuk interiornya, yaitu warna-warna cerah seperti oranye, tuquoise, hijau, dan pink koral, dengan kombinasi monokrom untuk dinding. Unsur kain seperti pada sofa dan korden haruslah ringan dan lembut. Interior untuk Sagitarius akan lebih lengkap dengan rak buku.

Capricorn (22 Desember - 20 Januari) : Detail

Interior yang sederhana namun kental akan detail yang menonjol akan mewakili wataknya yang praktis dan logis. Mereka menyukai ruangan yang sempurna sampai ke detail dan terencana dengan matang. Desain tradisional adalah favoritnya. Kombinasi warna favorit untuk ruangan adalah hitam, putih, dan merah. Bisa juga ditambahkan dengan warna krem dan nuansa kopi. Material haruslah berkelas, seperti kayu solid, marmer, dan kulit atau bulu asli. Selain itu, interior juga harus diisi dengan beragam koleksi buku dan barang antik.

Mendekorasi Rumah Berdasarkan Zodiak

Foto: ©pinimg

Apakah sesuai dengan kepribadian Anda? Nah, jika Anda sudah berkeluarga jangan lupa sesuaikan juga dengan zodiak pasangan dan anak Anda agar rumah Anda menjadi tempat yang nyaman untuk seluruh anggota keluarga. Selamat mendekorasi rumah bersama keluarga!

Artikel lainnya: Menempati Rumah Baru? Waspadai Materialnya!

#tanyabluprin tanpa biaya!

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon