id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > 4 Tipe Kitchen Island yang Perlu Anda Ketahui

4 Tipe Kitchen Island yang Perlu Anda Ketahui

BY
fb icon
wa icon
email icon
©Shutterstock

Salah satu elemen dapur yang saat ini semakin digemari dalam desain dapur kekinian adalah kitchen island. Anda mungkin akan menyebutnya sebagai meja dapur, namun kitchen island lebih dari sekadar meja yang umum kita lihat di dapur.

Selain menjadi tempat meletakkan berbagai barang belanjaan dapur sebelum masuk lemari dapur atau sebagai tempat persiapan memasak, kitchen island juga berfungsi sebagai area bersantai di dapur. Kitchen island dapat dimanfaatkan sebagai tempat tambahan penyimpanan perkakas atau bahan dapur. Selain itu, jika Anda suka konsep rumah terbuka, kitchen island cocok menjadi pemisah antara dapur dan bagian rumah lain.

Ada beberapa tipe kitchen island yang bisa Anda pilih untuk hunian kesayangan. Penasaran? Berikut adalah beberapa jenis kitchen island yang menarik sebagai pertimbangan.

Kitchen Island Reguler

4 Tipe Kitchen Island yang Perlu Anda Ketahui

©Sontang M Siregar

Kitchen island reguler memiliki fungsi kitchen island yang lengkap, minimal dilengkapi dengan bak cuci piring dan countertop yang lega. Terkadang, kitchen island juga dilengkapi kompor hingga colokan listrik untuk berbagai peralatan dapur. Kitchen island jenis ini juga bisa jadi dibiarkan polos agar dapat dimanfaatkan sefleksibel mungkin oleh penggunanya. Anda bisa menambahkan kursi pada salah satu sisi kitchen island sehingga bisa menjadi tempat santai untuk bersantap ringan atau sarapan.

Artikel lainnya: Mengenal Berbagai Tipe Bak Cuci Piring untuk Dapur Idaman Anda

Kitchen Island Beroda

4 Tipe Kitchen Island yang Perlu Anda Ketahui

©Shutterstock

Untuk dapur yang lebih fleksibel, saat ini ada pilihan kitchen island yang dilengkapi dengan roda. Selain dapat dimanfaatkan sebagai kitchen island pada umumnya, keberadaan roda juga memungkinkan kitchen island dipindah ke ruang lain sebagai meja tambahan atau preparation table. Sebagai informasi, kitchen island beroda tentu memiliki fitur yang lebih sedikit dari kitchen island reguler. Karena tidak menetap di lantai, kitchen island jenis ini tidak bisa memiliki bak cuci piring atau perkakas yang membutuhkan listrik.

Kitchen Island Sekaligus Meja Makan

4 Tipe Kitchen Island yang Perlu Anda Ketahui

©Shutterstock

Untuk Anda yang ingin mencari alternatif murah dan gampang dibanding dua pilihan kitchen island sebelumnya, anda bisa pertimbangkan kitchen island sekaligus meja makan. Kitchen island jenis ini memiliki bentuk dan ukuran seperti kitchen island umumnya, hanya saja, bidang countertop-nya biasa dibiarkan polos tanpa bak cuci piring atau kompor dan lain sebagainya. Luasan cabinet di bawah countertop juga jauh lebih sempit sehingga nyaman saat dipakai sebagai meja makan karena ruang kaki yang lebih leluasa.

Artikel lainnya: 6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

Kitchen Island Berjenjang

4 Tipe Kitchen Island yang Perlu Anda Ketahui

©Evonil Architecture

Kitchen island berjenjang memiliki bentuk seperti kitchen island reguler, namun berbeda pada bagian countertop-nya. Salah satu bagian countertop, umumnya yang menghadap sisi dapur, lebih rendah dibanding dengan sisi lainnya. Sisi yang lebih tinggi biasa digunakan sebagai tempat untuk sarapan atau bersantai karena sering kali dilengkapi kursi bar yang tinggi.

Artikel lainnya: 5 Cara Mudah Membuat Dapur Segar Tanpa Cooker Hood

Sudah ada gambaran tentang kitchen island yang ingin Anda pilih? Semoga artikel ini bisa menjadi titik awal memilih kitchen kabinet untuk dapur kesayangan Anda. Silakan kunjungi Archify untuk berbagai inspirasi kitchen island serta produk dapur untuk Anda telusuri lebih lanjut.

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon